Bakmi Pak Pele Jogja: Menikmati Bakmi Jawa dengan Suasana Romantis
Tak akan selesai kita membahas kuliner jogja dalam satu hari, kota yang sarat akan makna budaya jawa ini, banyak orang luar jawa yang apabila berkunjung ke Jogja entah dalam urusan pemerintahan, pelajar, kantoran, maupun para wisatawan, kuliner adalah yang utama dan pertama yang mereka cari. Sebagai syarat berkunjung ke suatu kota pasti anda akan menikmati kuliner khasnya, yang kedua anda akan mencari makanan kesukaan anda, nah ini dia masakan yang satu ini cocok untuk semua lidah orang Indonesia dan jawa pada khususnya.
Bakmi pele adalah salah satu kuliner yang ada di kota wisata jogja yang cocok untuk anda coba, di kota ini banyak tersebar warung bakmi, namun warung bakmi yang satu ini memiliki ke unikan tersendiri dari nama nya saja Bakmi pele, jika anda adalah salah satu pecinta bola pasti sudah tidak asing lagi dengan pemain bola internasional dari Brazil ini, yups benar pele adalah salah satu pemain bola dari brazil yang dijadikan nama warung bakmi milik Pak Suhardiman, dinamakan bakmi pele lantaran banyak pengunjung yang menyatakan bahwa wajah pak Hardiman ini mirip dengan pemain bola asal brazil itu, maka tercetuslah nama Bakmi Pele Alun-alun Utara Kraton.
Warung bakmi Pak Pele menyediakan Berbagai macam pilihan menu yaitu bakmi goreng, bakmi ‘godog’ (rebus) nasi goreng dan lain sebagainya. Cara memasak di warung ini pun masih sederhana yaitu menggunakan arang dan tungku. Cara memasaknya pun masih sederhana, satu porsi di olah dalam satu wajan / periuk, sehingga jika anda dan rombongan memesan 10 porsi makan sabar saja dalam mengantri. Dengan memasak menggunakan anglo atau tungku ini menjadikan nasi goreng masih tetap panas sampai santapan terakhir, itulah kelebihannya mengapa warung makan Pak Pele ini menjadi favorit pengunjung kota jogja, selain lokasinya yang mudah di jangkau , banyak juga pasangan muda –mudi yang jajan disini sambil menunggu antrian mereka menikmati sisi lain suasana jogja yang Romantis.
Dari arah malioboro anda bisa langsung saja lurus ke selatan setelah sampai di perempatan besar kawasan Nol kilometer silahkan menyeberang sampai ke kraton kasultanan Yogyakarta, Warung Bakmi Pak Pele ini berada di sebelah timur kraton Kasultanan. Warung Bakmi ini buka dari pukul 17.00 sampai 23.00, harga di patok Pak Hardiman cukup murah dan standart harga pada umumnya sekitar Rp. 12.000 – 15.000. setelah capek shopping tour di kawasan malioboro, akhiri tour anda dengan makan malam di warung bakmi Pak Pele. Nikmati Dasyatnya Bakmi Pele.