Inilah Wisata Jogja Terbaru, Dilengkapi Paket Wisata Murah
JOGJA75 – Inilah daftar wisata di Jogja terbaru, dilengkapi dengan Paket Wisata Jogja yang menawarkan harga termurah dan tentunya terpercaya.
Selain disebut sebagai “Kota Pendidikan”, Jogja juga dikenal sebagai kota wisata. Pasalnya, DI Yogyakarta atau Jogja selalu saja menghadirkan destinasi wisata terbaru yang bisa dijelajahi. Jogja tak hanya menawarkan wisata bersejarah, akan tetapi Anda juga dapat berwisata alam, wisata belanja, bahkan mencicipi kuliner khasnya. Sejumlah tempat wisata di Jogja terbaru berikut akan menghadirkan kesan dan kenangan baru bagi Anda dan keluarga. Berikut daftar wisata di Jogja terbaru, beserta Paket Wisata Jogja dengan harga murah meriah.
1. Taman Bunga Nawari
Taman Bunga Nawari merupakan salah satu tempat wisata di Jogja terbaru. Destinasi liburan ini hampir setiap hari tak pernah sepi pengunjung. Banyak wisatawan menikmati keindahan ratusan bunga dengan warna beragam, serta berburu foto Instagramable. Bagi Anda yang berkunjung ke Taman Bunga Nawari dapat menikmati ratusan bunga matahari dengan ukuran tak biasa, yakni 2 meter hingga 4 meter. Wisata terbaru di Jogja itu berlokasi di Grogol I, Bejiharjo, Kec. Karangmojo, Kab. Gunung Kidul, DI Yogyakarta. Berwisata di Taman Bunga Nawari akan membuat Anda seolah-olah berada di Negara Meksiko. Nggak percaya coba aja sendiri!
2. World of Magic
Jangan ngaku petualang kalau belum ke World of Magic, tempat wisata di Jogja terbaru. World of Magic merupakan tempat wisata modern yang unik dengan menghadirkan konsep wahana rumah sulap dan ini cocok menjadi referensi liburan Anda dengan keluarga. Di World of Magic, Anda dapat mencoba sejumlah trik sulap dan belajar langsung dengan para pesulap ahli.
3. Obelix Hills
Obelix Hills juga menjadi salah satu wisata Jogja terhits terbaru. Anda bisa menghabiskan liburan akhir pekan di sini dengan suasana tenang dan nyaman. Lokasinya pun berada di tengah hamparan perbukitan sebelah barat kota Yogyakarta. Obelix Hills juga dekat dengan tempat wisata lain seperti Desa Wisata New Nglepen dan Bukit Teletubbies.
Paket Wisata Jogja Murah oleh JOGJA75
Ingin liburan ke Joga namun budget terbatas? Anda tidak perlu risau, JOGJA75 menyediakan Paket Wisata Jogja dengan harga murah. Bersama JOGJA75, perjalanan tour liburan Anda akan menjadi lebih praktis dan hemat. Selain itu Anda juga dapat mengkonsultasikan harga dan tujuan liburan dengan agen JOGJA75. Dapatkan penawaran JOGJA75 via WhatsApp dengan klik di bawah ini.