Queen Of The South Beach Resort & Hotel: Jogja Rasa Bali
Queen Of The South Beach Resort & Hotel adalah sebuah resort yang terletak di wilayah Pantai Parangtritis. Namun posisinya lebih tinggi, tepatnya lebih dekat dengan paralayang. Dari resort ini anda bisa berenang di kolam renang langsung dengan pemandangan pantai. Jika punya cukup waktu dan uang bisa menginap di resortnya, tetapi jika tidakpun anda masih bisa datang ke restorannya atau ke kolam renangnya saja sekedar menenangkan pikiran. Jika anda ingin ke pantaipun resort ini telah menyediakan akses tangga turun ke pantai, mungkin sekitar 50-an anak tangga dan kita sudah sampai di sisi timur pantai Parangtritis. Biaya yang anda keluarkan akan sebanding dengan kepuasan yang anda dapatkan.
Terbuka Untuk Umum
Mengenai biaya penginapannya bisa ditanyakan langsung ke hotel via phone atau email, sedangkan untuk yang sekedar berenang atau masuk saja tanpa menginap anda harus bayar tiket masuk Rp 100.000 sudah termasuk makanan ringan and minuman. Jika ingin berenang di sini jangan lupa membawa baju renang atau setidaknya pakaian yang membuat anda nyaman untuk berenang. Di tiket dengan jelas tertulis wajib menggunakan pakaian renang.
Akses Masuk Ke Hotel
Sementara itu untuk aksesnya memang sedikit susah, tapi masih bisa terdeteksi di google maps.
- Masuk dari gerbang utama (Tempat penarikan retribusi) Parangtritis cukup ikuti jalannya saja.
- Nanti ketika menemui pintu masuk ke pantai Parangtritis, tetapi lihat di seberang jalannya (kiri jalan) ada papan besar tulisan QUEEN OF THE SOUTH BEACH RESORT 1,5KM.
- Ikuti saja jalannya naik (arah paralayang), nanti akan ada petunjuk selanjutnya.
- Nanti ada pertigaan jika kiri ke arah paralayang, ambil kanan ke arah resortnya (ada papan petunjuk arah disini, 800km ke resort).
- Mulai dari sini mungkin jalannya sedikit kurang baik, kecil, berbatu, dan sepi di tengah kebon. Tapi mobil masih bisa, bahkan ada bis diparkiran resortnya.
- Terus ikuti jalan sampai anda menemukan semacam perkampung di pedalaman, soalnya di sini benar-benar masih banyak pohon dan resortnya ini lumayan besar.
- Begitu masuk, langsung parkiran mobil dan disisi yang lain ada semacam rumah-rumah panggung (mungkin kamar).
Suasana Bali di Jogja
Lobby receptionist tidak jauh dari sini, ada tangga kecil dengan tanaman hias di sampingnya dan nampak menuju semacam gubuk (tempat receptionist). Jika bingung sebelah mana, silakan lihat petunjuk arahnya atau tanya saja petugas disana. Banyak petugas berseragam yang mudah kita temui disana. Sedangkan lokasi kolam renangnya juga tidak jauh dari sini, tinggal masuk dikit kita sudah sampai di resto dan kolam renangnya. Anda akan diajak menikmati suasana Bali di Jogja. Karena selain memiliki kolam renang yang langsung menghadap lautan, berbagai spot di area resort berhiaskan kain kotak-kotak khas Pulau Dewata.