Pemandangan Yogyakarta dari Bukit Lintang Sewu
Bukit Seribu Bintang
Untuk kamu yang menggemari wisata alam, khususnya di Yogyakarta, sepertinya kamu harus berkunjung ke daerah Bantul, kecamatan Dlingo. Dlingo memang mempunyai sejumlah destinasi wisata alam, dan salah satunya adalah Bukit Lintang Sewu. Tempat wisata Jogja Bukit Lintang Sewu ini adalah salah satu wisata alam yang asik buat berburu foto Instagram.
Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memang memiliki banyak tempat wisata yang indah dan menarik. Karena itu, kota yang dulunya ibukota negara ini belum pernah sepi oleh wisatawan.
Kalau diartikan, Bukit Lintang Sewu berarti bukit seribu bintang. Kenapa tempat ini diberi nama itu? Karena di sini, kita bisa melihat keindahan matahari terbenam, dan kerlip lampu kota Yogyakarta yang indah di malam hari yang terlihat seperti bintang.
Tidak hanya itu, jika cuaca cerah, kita juga bisa melihat pegunungan Manoreh, Gunung Merbabu, Gunung Merapi hingga Gunung Sumbing. Di puncak Bukit Lintang Sewu juga ada beberapa gardu pandang dan bangunan mirip candi yang biasa digunakan untuk foto.
Menyaksikan Sunset dan Sunrise di Yogyakarta
Memang, terdapat beberapa kesamaan tempat ini dengan beberapa destinasi wisata alam lainnya di Bantul. Misalnya, sama-sama merupakan spot yang indah untuk menyaksikan sunrise dan sunset di Yogyakarta. Lokasinya yang ada di bukit menghadap hamparan hutan luas membuat kamu dan pengunjung lainnya dapat menyaksikan sang mentari menuju peraduan dan menyiratkan semburat senja berwarna keemasan.
Tapi bukan itu saja yang bisa kamu nikmati di sini. Lokasi wisata ini punya spot lain yang menarik, termasuk untuk selfie. Selain Gardu Pandang yang ada di sebelah timur dan barat bukit, ada juga Tugu Watu Asah yang merupakan ikon tempat wisata ini. Konon kabarnya lokasi tugu inilah yang menjadi favorit pengunjung berswafoto.
Berkemah di Bukit Lintang Sewu
Yang pasti, di kawasan bukit wisata alam ini tersedia spot untuk berfoto, warung, gazebo, camping ground dan toilet. Sayangnya, warung makan beroperasi hanya pada setiap liburan. Siapkan saja kamera kalian sebelumnya, jadi nanti kalian bisa mendapatkan foto terbaik nan instagramable untuk diunggah ke Instagram.
Bagi yang ingin bermalam dan membangun tenda di puncak Bukit Lintang Sewu, santai saja, Anda bisa berkemah di sini karena Bukit Lintang Sewu memiliki wilayah yang sangat luas.
Bukit Lintang Sewu
Tiket masuk ke Bukit Lintang Sewu sangat murah, hanya Rp3 ribu per orang. Oh ya, jika Anda ingin bermalam tetapi tidak ingin repot-repot membangun tenda, jangan khawatir. Karena ada juga penginapan dekat Bukit Lintang Sewu.